TIAP orang punya momen bersama orangtua yang berkesan. Momen-momen itu biasanya selalu diingat dan sulit untuk dilupakan.
Begitu juga dirasakan oleh seorang penumpang KRL yang sedang menemani ibunya berjalan-jalan.
Momen mengharukan antara orangtua dan anak tergambarkan dalam sebuah foto yang diunggah oleh akun @QuoteAhlusunnah di Twitter. Foto yang diambil dari akun Instagram @adeirmaftrn itu kini menjadi viral di media sosial.
Di dalam foto, tampak seorang anak yang sedang mendekap ibunya yang sedang tertidur.
Sang anak tampak memejamkan mata, saat memeluk ibunya yang terlihat kelelahan.
Tak hanya itu, si anak terlihat membawakan barang belanjaan ibunya. Meskipun barang belanja ibunya itu cukup banyak, tidak tampak rasa segan dalam raut wajah sang anak.
“Foto ini sangat menyentuh. Seorang anak membawakan barang bawaan ibunya sambil mendekap kepala ibunya di sebuah kereta. Keduanya tampak sama-sama lelah,” tulis keterangan foto.
https://www.instagram.com/p/Bay7hVSFgLS/
Momen mengharukan itu mendapatkan banyak komentar dari warganet. Mereka menilai sikap berbakti sang anak patut ditiru oleh masyarakat Indonesia.
“Jadi baperrrrrr,” kata @Hurry_KoRn
“Buat mas yang di kereta, tak doakan jadi pejabat. Sebab, cowok yang sayang ibunya tidak bakal busuk hatinya,” lata @AfifFuad.
Source : Instagram/ @adeirmaftrn
0 Komentar