BOCAH asal Rusia yang berusia tujuh tahun tengah menjadi sorotan usai mendapat miliaran rupiah sebagai YouTuber. Bahkan, bocah tersebut berada di peringkat ketujuh dalam daftar YouTuber terkaya versi Forbes 2020.
Melansir dari The Sun, Selasa (1/2/2022), bocah tersebut bernama Anastasia Radzinskaya. Dia memiliki pendapatan sebanyak 28 juta dolar USA atau Rp401,115 miliar tahun lalu.
Uang tersebut didapatkan Natsya, sapaan akrabnya, setelah rutin mengunggah video seputar liburan keluarga, video bersama teman-temannya, hingga video dirinya belajar soal tanggung jawab di YouTube. Tak disangka, banyak warganet yang menonton hingga kini memiliki 250 juta subscriber di Youtube.
Tak hanya itu, Nastya juga berhasil memenangkan 8 Youtube Awards dan memiliki 428 ribu followers di Instagram. Dia adalah satu-satunya Youtuber anak yang sudah memperoleh 4 Diamond Play Buttons dari Youtube.
Para ahli dari money.co.uk mengatakan, Nastya diperkirakan memperoleh pendapatan 265 kali lebih tinggi dari gaji rata-rata Rusia. Sementara menurut daftar terbaru Forbes, dari 10 pembuat konten terkaya di platform, Nastya adalah bintang YouTube berpenghasilan tertinggi keenam di dunia pada tahun 2021, dan satu-satunya wanita yang berada di dalam daftar tersebut.
Kisah Nastya ini bermula ketika dirinya lahir pada Januari 2014 dan didiagnosis dengan cerebral palsy. Saat itu, dokter memperingatkan orang tuanya bahwa Nastya mungkin tidak akan bisa bicara.
Kala itu, ibu Nastya memiliki salon pengantin yang menghasilkan sekitar 300 ribu Rubel Rusia atau sekitar Rp56 ribu setiap bulan. Sementara ayahnya memiliki perusahaan konstruksi yang sedikit lebih menguntungkan, tetapi kurang stabil.
Pada tahun 2015, kedua orang tua Nastya memutuskan untuk menjual perusahaan mereka dan fokus membuat konten di kanal YouTube Like Nastya. Ini dilakukan demi menangani diagnosis Anastasia dan mendorongnya untuk berbicara, berjalan, serta bersenang-senang.
Seiring berjalannya waktu, jumlah penontonnya semakin melejit secara besar-besaran. Hanya dalam satu tahun, dia bisa memiliki 107 juta subscriber di tujuh saluran.
Majalah Forbes mencatat, Anastasia adalah salah satu pembuat konten dengan pertumbuhan tercepat di dunia. Ini berkat video dalam tujuh bahasa yang viral pada tahun 2019.
Selain YouTube, Nastya juga memperoleh kekayaannya melalui iklan, merchandise, dan koleksi NFT. Bersama orang tuanya, kini Nastya menjalankan kanal YouTube yang cocok untuk keluarga, antara lain Like Nastya, Stacy Toys, Like Nastya Vlog, Stacy Show, Funny Stacy, dan Funny Stacy PRT.
Dari sanalah Anastasia sukses menjadi Youtuber anak paling populer di dunia dan memiliki pengikut ketiga tertinggi untuk seorang Youtuber anak.
Wah, hebat banget ya.
(*)
Photo : Anastasia Radzinskaya. Ist.
0 Komentar